Tim Mahasiswa Untad Raih Juara I & II Di Ajang Cerdas Cermat Pemilu Tingkat Universitas KPU Sulteng

Kompetisi Cerdas Cermat Pemilu KPU Provinsi Sulawesi Tengah antar Perguruan Tinggi berhasil dimenangkan oleh tim Mahasiswa Universitas Tadulako yang digelar pada Kamis, (9/8) pagi di Auditorium IAIN Palu. Masing-masing PT mengirimkan dua regu untuk berlaga di ajang yang baru pertama kali digelar di Sulteng. Usai melakukan penilaian, dewan juri memutuskan tim dari Universitas Tadulako berhasil menyabet Juara I dan Juara II, sedangkan Universitas Muhammadiyah Palu berhasil keluar sebagai Juara III.

Kompetisi Cerdas Cermat Pemilu 2018 merupakan rangkaian dari kegiatan KPU Provinsi Sulawesi Tengah Goes To Campus. Perwakilan KPU Provinsi Sulawesi Tengah, Sahran Raden menuturkan bahwa materi yang diberikan pada peserta Cerdas Cermat membahas seputar Pancasila, UUD 1945, Wawasan Kebangsaan dan Kepemiluan. Beliau menilai ketiga materi tersebut menjadi penting bagi mahasiswa untuk mewarnai segmen kehidupan.

“ Materi pancasila dan UUD 1945 adalah pondasi dasar, ideologi kenegaraan yang harus ditanamkan untuk mewarnai kehidupan setiap warga negara Indonesia. Materi wawasan kebangsaan bertujuan menggali nilai-nilai pengetahuan mahasiswa. Kita tau saat ini, ada yang disebut dengan istilah radikalisme yang mulai masuk ke wilayah perguruan tinggi. Sehingga melalui cerdas cermat pemilu ini diharapkan

menjadi pintu masuk KPU untuk menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan Negara Kesatuan Republik Indonesia khususnya di Sulawesi Tengah.” Urai Pak Sarhan.

Beliau turut menambahkan bahwa materi kepemiluan diperuntukkan bagi mahasiswa agar memiliki pengetahuan tentang kepemiluan sehingga mereka dikategorikan aktif berpartisipasi dalam mensukseskan Pemilu 2019. Kegiatan cerdas cermat pemilu ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi pemilih dalam pemilu 2019 terutama Mahasiswa.

Foto Bersama Wakil Rektor Bid. Kemahasiswaan Prof. Dr. H. Djayani Nurdin,SE.,M.Si

Di ajang tersebut, Universitas Tadulako mengirim 7 perwakilan diantaranya ;

  1. Fahreza S.Sam Lam asal Fakultas Hukum 2016.
  2. Oval Pratama asal Fakultas Hukum 2017.
  3. Yosua Aditya Dwi Ariefka Putra asal Fakultas Hukum 2017.
  4. Salsabila Sandy Akhira asal Fakultas Hukum 2015.
  5. Akbar Wirawan asal Fakultas Pertanian 2015.
  6. Mohammad Asnur Syaifullah asal Fakultas Pertanian 2016. AA