Untuk kesekian kali nya, Universitas Tadulako bersama One Asia Foundation kembali menggelar Kuliah Umum (General Lecture Series) dengan mengangkat tema “ Education of Asia Community Development ” pada Selasa (21/11) Siang bertempat di Theater Room Untad yang di hadiri oleh para Mahasiswa FKIP yang sedang mengambil Mata Kuliah Pilihan Kajian Asia.
Kuliah umum kali ini terasa istimewa karena menghadirkan langsung pemateri asal Kota Khabarovsk – Rusia, Dr. Olga Barabanova selaku Teacher Training Institute of the Pacific State University.
Dalam materi nya yang berjudul “Cultural and Historical Ties of the Russian Far East and Asian Countries”, Dr. Olga banyak memaparkan tentang kota asal nya, Khabarovsk di Rusia yang letak geografis nya berdekatan dengan Negara Negara di Asia seperti China, Korea dan Jepang. Selain itu, Dr. Olga banyak memaparkan mengenai arti lambang Negara Rusia serta pengaruh Negara Negara Asia seperti Jepang, Korea dan China terhadap Kota Khabarovsk di Rusia.
Selain itu, Dr. Olga juga memaparkan mengenai kerjasama antara Rusia dan Indonesia di bidang Energi Tenaga Nuklir, Persenjataan dan Pesawat Jet. Pada sesi Tanya jawab, para peserta yang bertanya mendapatkan berbagai macam hadiah, coklat dan souvenir yang di bawa langsung oleh Dr. Olga dari Rusia.
Di temui di akhir acara, Ibu Purnama Ningsih S.Pd., M.Si., Ph.D selaku Akademisi FKIP dan Sekretaris Projek One Asia Foundation FKIP Untad menjelaskan tentang tujuan di adakan nya kuliah umum One Asia Foundation.
“ Tujuan kegiatan ini untuk menarik minat mahasiswa sebagai generasi muda untuk berpikir lebih global serta menjadi masyarakat dunia yang terkoneksi dengan siapa saja tanpa melihat perbedaan ras, agama, warna kulit dan budaya agar terciptanya masyarakat yang damai di tengah keberagaman dunia. Mata kuliah Pilihan seperti Kajian Asia yang ada di FKIP Untad juga bertujuan agar mahasiswa mendapatkan informasi lengkap tentang Asia secara menyeluruh sehingga setiap mahasiswa nanti nya akan memahami keberagaman yang ada di Asia.” Jelas Ibu Purnama.
Beliau pun turut menambahkan alasan mengapa Dr. Olga Barabanova asal Rusia menjadi speaker dalam Kuliah Tamu One Asia Foundation tahun ini.
“ Dr. Olga berasal dari Kota Khabarovsk Rusia yang lokasi tempat tinggal nya berdekatan dengan beberapa Negara seperti China, Korea dan Jepang sehingga beliau cocok untuk merepresentasikan salah satu penduduk dunia yang tetap hidup dengan baik dan damai meskipun berdekatan dengan Negara Negara yang berbeda secara budaya dan bahasa.” Tambah Ibu Purnama.
Sama seperti tahun sebelum nya, 20 mahasiswa terbaik yang mengikuti Mata Kuliah Pilihan FKIP tentang Kajian Asia akan mendapatkan beasiswa dari One Asia Foundation yang penilainnya di mulai sejak awal perkuliahan hingga Tugas Resume yang di kumpulkan.AA